Pengabdian

Dosen FE  USM Berikan Pelatihan Digital Marketing

Posted on

SEMARANG- Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Semarang (PkM USM) yang terditi atas dosen Fakultas Ekonomi (FE) memberikan pelatihan digital marketing pada marketplace sebagai strategi pemasaran produk UMKM  yang dibina oleh ibu Windari Sulistyowati di Jl. Ngestimulyo, Kelurahan Mlatibaru, Semarang pada 30 Mei 2023.

Kegiatan yang didanai oleh Universitas Semarang itu mengambil tema “Pelatihan Digital Marketing Sebagai Strategi Pemasaran Produk UMKM”.

Tim PkM USM terdiri atas dosen Fakultas Ekonomi USM yaitu Sulistyorini,.S.E,.M.M. Any Setyarini, S.E.,M.M. dan Scorina Dwiantari., S.E., MM. Selain itu juga melibatkan dua mahasiswa Universitas Semarang yaitu Afshoqul Miftah dan Etsa  Limar Hita.

Menurut Sulistyorini, Dalam pemasaran kita perlu melakukan digital marketing untuk meningkatkan angka penjualan, memperluas pasar, meningkatkan kualitas relasi serta komunikasi pemilik usaha dengan konsumen atau calon konsumen.

“Perkembangan teknologi telah merambah ke berbagai bidang, salah satunya adalah aktivitas berbelanja, kini dapat melakukannya dari rumah hanya bermodalkan smartphone dan internet. Dari fakta tersebut dapat kita simpulkan bahwa marketplace menjadi tempat berbelanja yang sering digunakan, pelatihan digita marketing berfokus pada penggunaan marketplace shopee dan tiktok.” terang Sulistyorini.

Tim pengabdi mendampingi dan melatih para pelaku usaha dalam membuka serta mengoperasionalkan marketplace yang akan digunakan sebagai strategi pemasaran digital, dengan memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada pelaku UMKM.

Sementara Any Setyarini menambahkan shopee adalah salah satu pemasaran online selain website dan social media, maka dari itu perlu mencoba berjualan dengan marketplace shopee, disamping mudah, gratis dalam membuka tokonya, aman dan calon pembeli banyak, begitu halnya dengan tiktok.

Senada dengan hal tersebut Scorina Dwiantari berpendapat bahawa mayoritas pembeli online sudah mulai banyak yang berpindah dari mencari produk di google atau atahu melalui facebook, Instagram atau youtube menjadi mencari dan membeli produk si Shopee dan tiktok.

Most Popular

Exit mobile version