Fakultas Psikologi USM Kuliah Umum Tentang Tantangan Mentalitas Kerja
SEMARANG- Fakultas Psikologi Universitas Semarang (USM) menyelenggarakan kegiatan Kuliah Umum dengan mengusung tema “ Tantangan Mentalitas Kerja Dalam Mendukung Revolusi Mental Di Era Menjelang Revolusi Industri 5.0 “. Walaupun kasus Covid 19 di Indonesia meningkat kembali kegiatan kuliah umum ini tetap diadakan secara online dengan menggunakan aplikasi Zoom. Kegiatan ini diadakan pada hari kamis tanggal 24 november 2022.
kegiatan ini diawali dengan laporan ketua panitia yaitu Markus Nanang Irawan BS SPsiMPSi Psikolog yang menyampaikan bahwa “kuliah umum ini adalah kesempatan untuk dapat belajar dengan bapak Rektor sebagi keynote speaker dan ibu ketua senat Universitas sebagai narasumber yang berkompeten sesuai bidang nya. dengan harapan ilmu yang didapat melalui kuliah umum bermkanfaat dan dapat dimanfatkan dalam praktik kehidupan nyata berdasar semangat dengan hati untuk selalu berinovasi dalam membangun negri.
Kegiatan kuliah umum dipandu oleh Moderator yaitu, Dr Rusmalia Dewi SPsi MSi Psikolog yang menjelaskan bahwa tujuan kuliah umum adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan peserta tentang mentalitas kerja yang terakit dengan ilmu psikologi dengan tema Tantangan Mentalitas Kerja Dalam Mendukung Revolusi Mental Di Era Menjelang Revolusi Industri 5.0.
Dalam Acara kuliah umum ini Dekan Fakultas Psikologi USM Dr L Rini Sugiarti SPsi Msi Psikolog juga menyampaikan bahwa “ terkait dengan tantangan kita dalam revolusi mental kita semua harus berani untuk berkompetisi di dunia kerja dengan adanya kuliah umum ini ilmu yang dipaparkan oleh narasumber akan sangat bermanfaat bagi kita semua.Harapannya pada acara ini dapat menjadi sarana untuk menimba ilmu pengetahuan yang lebih mendalam sesuai dengan keilmuan Psikologi Industri dan Organisasi.”
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi yang pertama oleh Rektor USM Dr Supari ST MT menyampaikan mengenai mentalitas dalam dunia kerja bahwa “ saya sabagai praktisi menurut saya mentalitas merupakan bagaimana kita semua bersikap dalam berprilaku setiap hari, yang berujung pada produktifitas kita sebagai pegawai di sebuah institusi yang akan terakam dan terpantau oleh atasan kita nantinya. Pada saat bekerja di suatu institusi kita harus memahami filosofi di tempay kita bekerja dengan bersikap open mine, berani dan ikhlas, serta ojo kagetan , ojo gumunan, ojo nesunan.”
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi kedua oleh Prof Dr Hardani Widhiastuti MM Psikolog mengenai Tantangan Mentalitas Kerja Dalam Mendukung Revolusi Mental Di Era Menjelang Revolusi Industri 5.0 bahwa ada 7 hal penting mendasari mentalitas kerja yaitu iklhas untuk beribadah dan beramal sholeh , memiliki cita-cita dan visi hidup kedepan , Gali potensi terpendam , prinsgip kerja efektif efisian , kerja bersih dan jujur , akselerasi kinerja , melihat keteladanan dari sosok terbaik. “
Acra ini dihadiri dari 420 pesrta dari dosen , tenaga kependidikan, dan mahasiswa dari berbagai angkatan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan peningkatan dalam hal wawasan tentang Psikologi Industri dan Organisasi, memahami keunggulan dari Fakultas Psikologi Universitas Semarang, dan mengetahui Visi Misi Fakultas Psikologi Universitas Semarang