Pengurus KSR PMI USM Dilantik
SEMARANG– Pengurus Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) Unit Universitas Semarang (USM) periode 2021 dilantik oleh pembina Sentot Banyuaji D STp di Gedung V USM pada Rabu (3/3).
Pelantikan dilakuakn dengan menerapkan protokol kesehatan diikuti oleh semua pengurus KSR USM dan dihadiri perwakilan anggota.
Dalam sambutan pembina KSR USM Sentot Banyuaji mengatakan bahwa di era pandemi seperti ini tidak menjadi alasan untuk tidak melakukan kegiatan, dengan berkegiatan dapat meningkatkan softskill dan wawasan yang dapat berguna dan dibutuhkan didunia kerja nanti.
“Pengurus KSR USM diharapkan dapat mengembangkan atau membuat inovasi baru dalam berkegiatan yang disesuaikan dengan keadaan lingkungan saat ini, dan dapat memanfaatkan fasilitas pelatihan-pelatihan yang diadakan oleh PMI Kota Semarang untuk memaxsimalkan potensi diri dan mengasah skill yang kita miliki” ujar Sentot.
Pelantikan ditandai dengan sumpah jabatan yang dilakukan oleh seluruh pengurus KSR PMI USM Periode 2021 dan dilanjutkan dengan disematkannya tali komando kepada Komandan dan Wakil Komandan KSR PMI USM yang dilakukan oleh pembina KSR USM.
Terpilih sebagai komandan yang dilantik Ismail Sandi Ashari dan sebagai wakil komandan Miladi Nur dari Fakultas Teknologi Pertanian.
Sandi mengatakan beberapa waktu lalu KSR USM juga membuka posko dapur umum di masjid Baitur Rasyid USM selama seminggu lebih guna membantu korban bencana banjir di Kota Semarang dan sekitranya.
“Alhamdulillah pengurus kali ini sudah mengawali pengabdian ini dengan membuka dapur umum guna membantu korban banjir di Kota Semarang dan sekitranya dengan mengirim makanan dan bahan baku semabko walaupun kami belum dilantik” ungkap Sandi.