Kampus

Wakil Rektor III Menaruh Harapan besar kepada Jawa Tengah pada Pomprov Tahun ini

SEMARANG – Wakil Rektor III USM Dr Muhammad Junaidi SHI MH memberikan sambutan pada pembukaan Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi (Pomprov) Cabor Bulu Tangkis di Universitas Semarang (USM), Selasa, 6 September 2022.

Sebanyak 36 Peguruan Tinggi di Jawa Tengah mengikuti Pomprov yang diselenggarakan oleh Badan Pembina Olahraga Mahasiswa (Bapomi) Jawa Tengah yang berlangsung hingga 8 September 2022.

Pada Sambutanya dalam pembukaan Pomprov Wakil Rektor III yang akrab disapa Junaidi mengungkapkan, bahwa ia menaruh harapan besar terhadap acara tersebut agar bisa menjadi awal yang baik bagi provinsi Jawa Tengah mencapai yang terbaik pada Pomnas mendatang.

”Saya berterima kasih atas kehadiran bapak dan ibu pendamping, oficial, dan para peserta yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Agenda kegiatan ini adalah mencari yang terbaik yang akan mewakili Jateng pada Pomnas mendatang,” ungkapnya.

Kegiatan yang beberapa kali dilaksanakan di USM ini diikuti perwakilan perguruan tinggi di Jawa Tengah antara lain Politeknik Balekambang Jepara, Poltekkes Kemenkes Semarang, Stikes MHK Karanganyar, Stikes Nasional Surakarta, Universitas AUB Surakarta, UIN Saizu Purwokerto, UIN Salatiga, UIN Walisongo Semarang, UM Purworejo, UMP Purwokerto, UMS Surakarta, Unika Soegijapranata, Unimus Semarang, Unissula Semarang, Universitas Aisiyah Surakarta, Universitas Bhamada Slawi, Universitas Dian Nuswantoro, Aldwin Arjuna, Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Kristen Satya Wacana, Universitas Kusuma Husada, Universitas Muhammadiyah Magelang, Universitas Muria Kudus, Universitas Negeri Semarang, Universitas Ngudi Waluyo, Universitas Pekalongan, Universitas PGRI Semarang, Universitas Sahid Surakarta, Universitas Sebelas Maret, Universitas Semarang, Universitas Setia Budi, Universitas Slamet Riyadi, Universitas Terbuka Surakarta, Universitas Tidar, Universitas Tunas Pembangunan, Universitas Wahid Hasyim.

”Kategori yang dipertandingkan tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran. Mari kita junjung tinggi sportivtas selama bertanding,” ucap Juanidi.

To Top